Lintas.fonetekno.com– Streaming Film Indonesia Wedding Agreement Full Movie. Sebuh movie yang sudah lama di rilis sekitar 2019 lalu ini kini kembali menjadi trending dan sebuah movie terpopuler yang banyak di gemari di berbagai kalangan.
Sinopsis Film Indonesia Wedding Agreement
Dasar plot dari film Wedding Agreement adalah perjodohan, di mana Byantara Wicaksana / Bian (Refal Hady) rela dijodohkan dengan Btari Hapsari / Tari (Indah Permatasari).
Bian, demi membuat ibunya bahagia, menyetujui perjodohannya dengan Tari. Namun, Bian sendiri masih punya perasaan yang kuat dengan kekasih lamanya Sarah (Aghniny Haque).
Bian dan Sarah sempat menjalani hubungan selama 5 tahun, membuat Bian rela nggak rela menjalani pernikahannya dengan Tari.
Merasakan keterpaksaan dalam menjalani kehidupan pernikahannya, Bian mengajukan perjanjian ke Tari yang menyatakan bahwa Bian dan Tari hanya menjalani sandiwara pernikahan selama 5 tahun.
Baca Juga:The Untold Truth Of The Morbius Movie 2022
Setelah 5 tahun, perjanjian itu menyebutkan pula bahwa mereka akan bercerai agar Bian bisa kembali ke pelukan Sarah dan berharap bisa menikahinya.
Namun, dilema dimulai ketika Tari tak ingin menyerah begitu saja. Ia beranggapan bahwa perjanjian pernikahan ini adalah sesuatu yang mempermainkan janji sakral secara agama pada saat akad berlangsung.
Ingin memenangkan Bian, Tari mencoba berbagai cara agar perjanjian pernikahan ini tidak terlaksana dalam kurun waktu 5 tahun yang tertulis.
Wedding Agreement akan membawa kamu terhanyut ke dilema pilihan yang sesungguhnya klise; antara cinta atau jodoh paksa.
Dengan suguhan nuansa cerita yang Indonesia banget, film Wedding Agreement menyimpan sesuatu yang enggak akan kamu duga di bagian akhir.
Baca Juga:Link Nonton Menjelang Maghrib Full Movie 2022
Btari Hapsari (Indah Permatasari) tidak menyangka pernikahannya jadi mimpi buruk. Hari pertama tiba di rumah Byantara Wicaksana (Refal Hady), suaminya, Tari langsung dihadapkan pada perjanjian pernikahan yang isinya mengatakan bahwa mereka akan bercerai dalam waktu satu tahun.
Bian berencana menikahi Sarah (Aghniny Haque), kekasihnya. Bian melakukan pernikahan hanya demi bakti kepada orangtua. Tari tidak menyerah, ia mencoba mengambil hati Bian. Namun sekuat apa pun Tari mencoba, selalu ada Sarah di antara mereka.